“Balon nya Kak dibeli Kak”
Ucap seorang anak lelaki kecil yang berusaha tegar menawarkan dagangannya
Namanya Feri dia merupakan anak pertama 2 bersaudara.
Kesehariannya bekerja sebagai seorang penjual balon keliling bersama ibunya
Sebuah pekerjaan yang tidak semestinya dilakukan oleh anak seusianya
Feri harus menikmati masa kecilnya dengan cara yang berbeda. Yang seharusnya fokus belajar dan menikmati masa kecil bersama teman sebayanya. Feri harus merasakan kerasnya kehidupan di usia yang sedini ini.
“Mau bantu-bantu ibu, biar ibu tidak terlalu capek”-Ucap feri dengan senyum ramahnya
Hal ini Feri lakukan agar hari itu ia, ibu dan adiknya bisa tetap makan.
Feri hidup bersama ibu dan seorang adeknya. Usai ditinggal pergi oleh sang ayah tercinta.
Feri menjajakan balon sebagai dagangannya menggunakan sepeda Berkeliling mencari pembeli demi mengais sedikit rupiah. Tidak banyak yang bisa didapatkan, terkadang 15-30 ribu cukup untuk disisihkannya. Namun pernah juga ia dan ibunya tidak membawa pulang uang sama sekali.
Entah untuk mengisi kebutuhan perut atau melunasi kontrakan tempat ia menghuni
Tidak banyak yang bisa dilakukan
Feri kecil bersama ibunya berusaha menjajakan balon kepada pembeli untuk memastikan ia dapat tetap tinggal di kontrakan tempat mereka berteduh. Setiap mendekati tanggal pembayaran, ibu feri terus terbayang-bayang kekhawatiran kalau harus diusir dari kontrakan karena tidak bisa membayar.
“Tiap mendekati akhir bulan ya khawatir mas, kalau gabisa bayar ya diusir. Kalau sampai diusir, kasian anak-anak mas” Ucap Ibu Feri
Besar pemasukan yang diterima tidak sebanding dengan kebutuhan yang dikeluarkan. Perasaan pilu menyelimuti hari-hari Feri bersama ibu dan adeknya. Ia berusaha keras untuk bisa membayar kontrakan sebelum jatuh pada temponya
Besar harapan Feri untuk dapat hidup seperti anak – anak umumnya dan tetap bisa fokus belajar, yang terpenting bisa berteduh dengan tenang bersama keluarga tanpa ada rasa resah untuk tidak bisa membayar biaya kontrakannya.
#OrangBaik!, ayo kita bantu larisin balon yang dijual Feri dan Ibu tercinta
Belum ada Fundraiser